Tentang Kami

KOMUNITAS INFORMASI MASYARAKAT ’LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’

Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) “LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’ adalah kelompok yang dibentuk oleh masyarakat, dari Masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat, yang secara mandiri dan kreatif  melakukan kegiatan pengelolaan informasi dan pemberdayaan masyarakat dalam rangka meningkatkan nilai tambah taraf kehidupannya, sebagai lembaga masyarakat yang bergerak di bidang pengelolaan informasi, KIM ‘’LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’ memiliki arti yang penting sebagai mitra pemerintah dan sebagai bagian dari jaringan sistem informasi nasional dalam diseminasi informasi dan penyerapan aspirasi masyarakat. Terdapat empat fungsi KIM’LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’, yaitu :

  • Sebagai wahana informasi antar anggota KIM ’LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’ secara horisontal; dari KIM “LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’ ke pemerintahan Desa dan Lembaga Kemsyarakatan yang ada di desa.
  • Sebagai mitra dialog KIM ’LAKU SAMPE DIANG SIKAM’’ dengan pemerintah Desa dan Kecamatan Kuaro dalam mendukung berbagai kegiatan melalui media sosial.
  • Sarana peningkatan literasi di bidang informasi, media sosial dan teknologi komunikasi, serta sebagai media watch.
  • Sebagai lembaga yang memiliki nilai ekonomi.